2018, Kasus Cyber Crime diprediksi Jadi Tren di Kabupaten Bekasi

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA  – Kejahatan konvesional masih mendominasi kasus kriminal di Kabupaten Bekasi sepanjang tahun 2017. Beberapa kasus serupa diprediksi masih akan mewarnai 2018. Namun kasus Cyber Crime diperkirakan akan menjadi tren.

BACA : Alhamdulillah, Angka Kejahatan di Kabupaten Bekasi Menurun di 2017

Bacaan Lainnya

Kapolres Metro Bekasi, Kombespol Candra Sukma Kumara mengatakan kasus Cyber Crime yang kerap terjadi adalah Hate Speech (Ujaran Kebencian) bernuansa SARA.

“Apalagi tahun 2018 ini  merupakan tahun politik dimana terdapat Pemilihan Gubernur Jawa Barat dan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di 153 Desa di Kabupaten Bekasi,” kata Kombespol Candra Sukma Kumara.

Untuk mengantisipasi terjadi hal itu khususnya dalam ajang Pilkades, maka kepolisian nantinya akan mengumpulkan para Calon Kepala Desa dan menghimbau agar mereka siap untuk dipilih dan tidak dipilih.

“Saya berharap mereka tidak melakukan hal-hal yang nantinya justru memecah belah masyaraat itu sendiri,” kata dia.

Selain Hate Speech, kasus Cyber Crime yang juga akan diantisipasi kepolisian adalah penipuan melalui media online. “Tim Cyber Patrol tentunya akan mengawasi dan akan kita kenakanan UU ITE,” ucapnya.

Untuk diketahui, di tahun 2017 lalu kasus Cyber Crime di wilayah hukum Polres Metro Bekasi meningkat 100% dibandingkan tahun sebelumnya. Jika di tahun 2016 ada 3 kasus yang ditangani, di tahun 2017 lalu menjadi 6 kasus. (BC)

Pos terkait