Serah Terima Dua Cabang PDAM Tidak Libatkan DPRD Kabupaten Bekasi

penandatangan pdam tirta bhagasasi dan tirta patriot
penandatangan pdam tirta bhagasasi dan tirta patriot

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – DPRD Kabupaten Bekasi merasa dilecehkan terkait adanya serah-terima pengelolaan PDAM Tirta Bhagasasi  Cabang Wisma Asri dan Cabang Pembantu Harapan Baru kepada PDAM Tirta Patriot Kota Bekasi, tanpa melibatkan para wakil rakyat dari Kabupaten Bekasi.

Anggota DPRD Kabupaten Bekasi, Nyumarno merasa heran dan kaget karena sejauh ini belum ada pembahasan di DPRD Kabupaten Bekasi terkait persetujuan serah terima kedua cabang layanan PDAM tersebut.

Bacaan Lainnya

“Mekanismenya harus ada persetujuan DPRD Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi. Jika tidak ya menurut saya hal ini cacat. DPRD Kabupaten Bekasi telah dilecehkan dan dikangkangi oleh Wali Kota Bekasi dan 2 Dirut PDAM tersebut.” kata Nyumarno di Gedung DPRD Sukamahi, Selasa (13/12) malam.

Pihaknya juga sudah menanyakan kepada pimpinan DPRD dan Ketua Komisi A,  mereka belum membahas serah terima kedua cabang layanan PDAM tersebut, yang serah terimanya berlangsung di Kantor Kelurahan Teluk Pucung Bekasi Utara Kota Bekasi, Selasa (13/12).

Acara tersebut dihadiri Walikota Bekasi Rahmat Effendi, Dirut PDAM Tirta Bhagasasi, Usep Rahman Salim dan Dirut PDAM Tirta Patriot, Hendry Irawan, tanpa dihadiri Plt. Bupati Bekasi Rohim Mintareja. (BC)

Pos terkait