Vaksin Covid-19 Tiba di Kabupaten Bekasi Pekan Depan

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT  – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi memastikan kedatangan vaksin Sinovac pekan depan. Dengan demikian, vaksinasi diprediksi dapat digelar lebih cepat dibanding jadwal semula yakni pada akhir bulan ini.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi, Alamsyah menyatakan, vaksin bakal dikirim ke Kabupaten Bekasi sekitar tanggal 23 atau 25 Januari mendatang.  Setelah datang, vaksin akan disimpan sambil menunggu vaksinasi siap digelar.

Bacaan Lainnya

“Rencana kedatangan vaksin yaitu pada 23 atau 25 Januari ini. Tapi tidak langsung digunakan. Setelah persiapan, diharapkan akhir bulan ini atau paling lambat awal Februari vaksinasi bisa dilakukan,” ucap Alamsyah, Selasa (19/01).

Kepastian ini menjadi kabar baik bagi masyarakat Kabupaten Bekasi, khususnya belasan ribu tenaga kesehatan yang menjadi “pasien” pertama yang disuntik vaksin tersebut. Meski demikian, Alamsyah belum memastikan jumlah vaksin yang akan datang pekan depan.

Untuk diketahui, berdasarkan data terbaru dari laman resmi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi yakni pikokabsi.bekasikab.go.id, Selasa, 19 Januari 2021 terdapat penambahan kasus positif sebanyak 163 orang, pasien sembuh 218 dan angka kematian ada pemambahan 7 orang dari 191 menjadi 198.

Sedangkan untuk total kasus terkonfirmasi positif di Kabupaten Bekasi 11.703 orang. Dari angka ini, sebanyak 10.642 sudah dinyatakan sembuh, 198 meninggal dunia dan 863 orang dalam perawatan, baik itu dirawat di rumah sakit dan isolasi mandiri. (BC)

Pos terkait