Kembali Pimpin PKB Kabupaten Bekasi, Abdul Kholik Siapkan Kader Muda Menangkan 2024

Abdul Kholik (Kanan) didampingi Sekretaris DPC PKB Kabupaten Bekasi, Ahmad Faisal saat ditemui disela-sela Muscab PKB Kabupaten Bekasi, Minggu (07/03).
Abdul Kholik (Kanan) didampingi Sekretaris DPC PKB Kabupaten Bekasi, Ahmad Faisal saat ditemui disela-sela Muscab PKB Kabupaten Bekasi, Minggu (07/03).

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA  – Musyawarah Cabang Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (Muscab DPC PKB) Kabupaten Bekasi digelar di President Executive Club Jababeka pada Minggu (07/03).

Dalam Musyawarah Cabang yang dibuka secara virtual melalui zoom oleh Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar itu, Abdul Kholik atau biasa disapa Bang Iik ditunjuk menahkodai kembali Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Bekasi untuk lima tahun kedepan.

Bacaan Lainnya

Abdul Kholik mengatakan DPP PKB memberikan beberapa poin amanah bagi DPC PKB Kabupaten Bekasi, salah satunya adalah merekrut kader, terutama kader-kader muda dan meningkatkan jumlah kursi di legislatif pada Pemilu 2024 mendatang.

“Kita melakukan penataan struktur diisi anak muda, bahkan di semua kecamatan pengurusnya tidak lebih dari 35 tahun. Karena kita sudah membaca pemilih pemula jauh lebih besar, sekarang Ketua PAC banyakan milenial, kita berharap mereka mampu berkomunikasi baik dengan pemilih milenial,” kata Abdul Kholik.

Kader-kader muda ini, sambungnya, diharapkan mampu kritis mengawal kebijakan pemerintah. Agar program yang dihasilkan memiliki keberpihakan kepada masyarakat demi terwujudnya kemaslahatan ummat.  Selain itu, ia juga meminta kerja seluruh kader, khususnya yang sudah duduk di legislatif dalam menampung aspirasi masyarakat saat ini.

“PKB harus punya tempat untuk mewarnai dan mampu meraih kesempatan kursi eksekutif di 2024 dengan target meraih 200 ribu suara dan kursi rasional sebanyak enam kursi di DPRD Kabupaten Bekasi,” tandasnya. (BC)

Pos terkait