Dinas Kelautan dan Perikanan Jabar Minta 500 Ribu Bibit Ikan yang Ditebar di Situ Abidin Dijaga

500 ribu bibit ikan yang ditebar di Situ Abidin, Kamis (22/03) kemarin.
500 ribu bibit ikan yang ditebar di Situ Abidin, Kamis (22/03) kemarin.

BERITACIKARANG.COM, BOJONGMANGU – 500 ribu bibit ikan air tawar disebar di Situ Abidin, Desa Karang Mulya Kecamatan Bojongmangu. Penebaran bibit ikan ini bertujuan untuk menjaga ekosistem yang ada di situ tersebut.

BACA : 500 Ribu Ikan Ditebar di Situ Abidin, Forcasi Minta Pelaku Ilegal Fishing ditindak

Bacaan Lainnya

Adapun ratusan ribu bibit ikan air tawar yang disebar antara lain ikan jenis nila, nilem, mas, tawes dan ikan sepat. Bibit ikan tersebut merupakan sumbangan dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Barat.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Barat, Ismail Jafar menyatakan dengan adanya ikan-ikan ini nanti diharapkan warga bisa memanfaatkan untuk dikonsumsi.

“Selain itu juga supaya mencegah pencemaran air, dan juga agar lebih variatif ikan yang ada di danau ini. Makanya kami meminta kepada warga setelah ditebari ikan supaya dijaga kebersihan danau dan lingkungannya,” Ismail Jafar saat ditemui di acara puncak Peringatan Hari Air Sedunia di Situ Abidin, Kamis (22/03) kemarin.

Ia mengatakan ikan-ikan itu baru dapat dikonsumsi oleh masyarakat dalam jangka waktu sekitar empat bulan. “Paling tidak empat bulan sampai enam bulan ikan-ikan tersebut besar dan baru dapat dikonsumsi. Makanya masyarakat harus sabar terlebih dahulu,” tuturnya.

Nantinya, kata dia, jika ikan ini sudah besar jangan dijaring, disetrum ataupun diambil dengan cara-cara yang ilegal agar bisa rata pemanfaatannya untuk semua masyarakat. “Pemerintah Kabupaten Bekasi harus mengedukasi soal ini (ilegal fishing-red). Tidak boleh, dari dulu juga itu tidak boleh,” kata dia. (BC)

Pos terkait