Tak Hanya Soal Penanganan Covid-19, Dani Ramdan Ngaku Punya Segudang PR di Hari Jadi Kabupaten Bekasi Ke-71

Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan saat menerima cinderamata 'Golok Bekasi' dari pimpinan DPRD saat rapat paripurna istimewa Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke 71, Minggu (15/08).
Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan saat menerima cinderamata 'Golok Bekasi' dari pimpinan DPRD saat rapat paripurna istimewa Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke 71, Minggu (15/08).

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT  – Kabupaten Bekasi hari ini, Minggu 15 Agustus 2021 genap 73 tahun. Kendati demikian, Kabupaten Bekasi yang kini dipimpin Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan masih memiliki segudang pekerjaan rumah (PR) yang harus dibereskan untuk dapat bertraformasi menjadi daerah otonom tingkat II yang lebih maju.

“Upaya penanggulangan pandemi Covid-19 di Kabupaten Bekasi menjadi yang utama. Tetapi tugas saya bukan hanya untuk menanggulangi pandemi melainkan juga mengkoordinasikan seluruh roda pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten Bekasi,” kata Dani Ramdan saat menghadiri Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-71 di Gedung DPRD Kabupaten Bekasi, Minggu (15/08).

Bacaan Lainnya

BACA: Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi Kabupaten Bekasi Bakal Berlangsung Virtual

Diakui Dani, banyak pekerjaan rumah atau PR yang harus dikerjakan, baik itu tata kelola pemerintahan atau reformasi birokrasi, penataan ruang, pembenahan dan pembangunan infrastruktur.

Lalu, soal pengairan untuk penggunaan air bersih, pertanian dan pengendalian banjir, sarana perekomomian di pasar, perbaikan kualitas lingkungan, pengangguran dan lain-lain.

“Semua itu merupakan PR kita semua, banyak sekali aspirasi yang masuk ke saya tapi saya kan terbatas waktu. Sehingga saya tidak bisa menjanjikan dapat menenuhi semua aspirasi itu. Tapi satu hal yang saya sampaikan semua apa yang disampaikan Mendari, Gubernur, Wakil Jabar adanya tata kelola pemerintahan ke arah lebih baik, lebih melayani dan akuntabel,” ungkap dia.

Menurut Dani, semua itu akan terwujud jika semua baik itu stakeholder, pejabat, elemen masyarakat memiliki keinginan tekad dan komitmen yang sama untuk melakukan perubahan.

BACA: Di Hari Jadi Kabupaten Bekasi Ke-71, Pj Bupati Gaungkan Semangat Berani

“Karena itu tagline Berani bukan hanya Kabupaten Bekasi berantas pandemi, tapi juga mengandung tekad harapan komitmen agar kita semua warga Kabupaten Bekasi benar-benar berani melakukan perubahan dan berani meninggal cara-cara yang kurang responsif dan orientasi pada kepentingan sesaat dan berani menjaga kesesuaian kata dan perbuatan serta berani mengambil resiko dan berkorban jika apa yang kita lakukan mungkin akan menimbulkan ketidaknyamanan mereka yang diuntungkan dengan situasi seperti ini,” kata Dani.

Dia mengharapkan momen perayaan Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-71 dapat menjadi momentum perubahan ke arah yang lebih baik dari semua aspek. “Mari kita jadikan perayaan Hari Jadi Kabupaten Ke-71 ini menjadi momentum perubahan dan diharapkan akan bisa dilakukan berkelanjutan agar Kabupaten Bekasi dapat mengakselerasikan Jabar Juara,” tandasnya. (BC)

Pos terkait