Siswa dan Siswi SMP IT Al Fawwaz Ikuti Pesantren Kilat ‘Rasa Gontor’

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA  – Bulan Ramadhan merupakan suatu momentum yang ditunggu-tunggu umat Islam sedunia. Di bulan penuh barakah ini setiap muslim berlomba-lomba dalam beramal sholeh demi tercapainya kemenangan sejati di Hari Raya Idul Fitri. Pada bulan yang  dilipatgandakannya seluruh amalan ini, sepatutnya diisi dengan aktivitas yang bermanfaat seperti Tilawah, Dzikir, mengikuti kajian-kajian Islam dan lain sebagainya.

Hal inilah yang mendorong SMP IT Al-Fawwaz, mengadakan Pesantren Ramadhan untuk peserta didiknya. Dengan menggandeng Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor, SMP IT Al-Fawwaz mengadakan kegiatan Pesantren Ramadhan ini selama 5 hari, mulai Senin s.d. Jumat, 12-16 Juni 2017.

Bacaan Lainnya

“Walaupun kegiatan pesantren Ramadhan ini merupakan kegiatan perdana di sini, tapi Alhamdulillah anak-anak terlihat senang  dan antusias menerima didikan dari kakak-kakak pembimbing dari Gontor. Kami merasa sangat terbantu dengan kegiatan semacam ini dan berharap tahun depan dapat diadakan kembali,” ujar  Ade Heri  Iswanto, staff bagian kesiswaan SMPIT Al-Fawwaz.

Selama agenda ini, siswa-siswi SMPIT Al-Fawwaz digembleng oleh tenaga pengajar alumni Pondok Modern Darussalam Gontor. Mereka diberikan kajian-kajian Islam secara intensif dan ditempa dengan disiplin khas Gontor. Kontan saja agenda ini membuat atmosfir Ramadhan di Al-Fawwaz terasa lebih berwarna.

Kegiatan Pesantren Ramadhan ini ditutup dengan Acara pagelaran seni yang diikuti dengan buka puasa bersama alumni SMPIT Al-Fawwaz. Seluruh anggota Pesantren Ramadhan ini tampak aktif dan senang hati mengikuti  seluruh rangkaian kegiatan.

“Seru banget sih, walaupun puasa, tapi gak berasa capeknya. Soalnya kakak-kakaknya asik sih.” Kata  Demas Abdullah, Siswa kelas VIII SMPIT Al-Fawwaz.  Ia pun berharap agar agenda seperti ini digelar setiap tahun. (BC)

Pos terkait