Polsek Sukatani Gelar Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim dan Masyarakat

Suasana acara silaturahmi, buka puasa bersama anak yatim dan masyarakat yang digelar di ,acara dilaksanakan di Musholla Syahrul Choier samping Mapolsek Sukatani, Kamis (30/06).
Suasana acara silaturahmi, buka puasa bersama anak yatim dan masyarakat yang digelar di ,acara dilaksanakan di Musholla Syahrul Choier samping Mapolsek Sukatani, Kamis (30/06).

BERITACIKARANG.COM, SUKATANI – Kepolisian Sektor Sukatani mengadakan acara silaturahmi, buka puasa bersama dan santunan anak yatim dengan tokoh masyarakat dan Ormas di Sukatani, Kamis (30/06).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Sukatani AKP Sumarjan dan dihadiri Ketua MUI Kecamatan Sukatani, KH. Madroi serta 100 orang warga lainnya.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, AKP Sumarjan yang hadir didampingi istri menyatakan kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 70 sekaligus menjalin silaturahmi untuk menciptakan situasi harmoni antara anggota Polsek Sukatani dengan masyarakat. Sehingga terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif sesuai harapan Kapolresta Bekasi, Kombespol M. Awal Chairuddin SIK, MH.

“Semoga kita tetap selalu bisa menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan kita masing2 agar kita semua mampu menciptakan situasi yang aman serta kondusif, semoga Allah SWT senantiasa memberikan kita semua kesehatan dan juga nikmat iman dalam menjalankan ibadah puasa,” katanya. (MRW)

Pos terkait