Lanjutan Perbaikan Jembatan Cipamingkis, Eka Siapkan Skema Tanggulangi Longsor Susulan

BERITACIKARANG.COM, CIBARUSAH – Pemerintah Kabupaten Bekasi akan melanjutkan perbaikan jembatan Cipamingkis yang menghubungkan dua desa di Kecamatan Cibarusah yakni Ridhogalih dan Ridhomanah yang longsor beberapa waktu lalu di tahun ini.

“Kalau kita lihat kondisi di lapangan ini memang cukup mengkhawatirkan terutama ketika nanti datangnya air hujan yang deras,” kata Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja, Jum’at (08/01).

Bacaan Lainnya

Eka mengatakan Pemerintah Kabupaten Bekasi akan mengambil upaya untuk mengantisipasi longsor susulan. Salah satunya dengan memperluas sedimen yang ada sekitar area jembatan agar ketika aliran air datang dengan deras dari hulu, tidak langsung menghantam jembatan.

“Itu langkah-langkah yang akan kita ambil dalam waktu dekat ini, agar Jembatan Cipamingkis nantinya tidak terjadi lagi longsor,” ucapnya.

Selain itu, Eka juga mengatakan Pemerintah Kabupaten Bekasi akan membuat borepile yakni pondasi dengan elemen beton bertulang yang dimasukan ke dalam lubang bor dengan panjang 150m di area Jembatan Cipamingkis.

“Intinya agar Jembatan Cipamingkis ini aman dan dalam waktu dekat jalannya akan kita aspal lagi. Saya berharap mudah-mudahan ini juga bisa mengurangi debit air yang nantinya (bisa menghantam) langsung ke tanah warga juga,” kata dia. (***)

Pos terkait