BERITACIKARANG.COM, KARAWANG – Keluarga Besar Paguyuban Talaga Manggung dari berbagai wilayah di Jawa Barat menghadiri acara silaturahmi yang dikemas dalam bentuk peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Minggu, (25/12).
Kegiatan yang dipusatkan di Lapangan Desa Talagamulya, Kecamatan Talagasari, Kabupaten Karawang itu turut dihadiri oleh keluarga besar Talaga Manggung dari wilayah Karawang, Bekasi, Majalengka, Sumedang, Subang dan sekitarnya.
Pupuhu Paguyuban Talaga Manggung, Daeng Muhammad menyampaikan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dilakukan agar keluarga besar Talagamanggung mengenal dan bisa mencontoh kehidupan yang telah diajarkan dari baginda Rosululah SAW.
“Beliau seorang umaro dan ulama yang mampu menjalankan hukum dalam konsep duniawi serta menjadi teladan langsung bagi para ummatnya untuk kehidupan akhirat,” kata Daeng.
Pria yang juga menjabat sebagai anggota Komisi III DPR RI itu pun berharap agar kedepannya seluruh keluarga Talagamanggung bisa menjadi pelaku dalam perubahan bagi bangsa, terutama di daerah masing masing dengan menguatkan pondasi ekonomi bagi rakyat, khususnya bagi keluarga Talaga Manggung.
“Hal ini mengingat banyaknya investasi yang sudah mengarah kepada invasi perekonomian yang dilakukan negara asing, maka keluarga Talagamanggung harus berperan ikut serta dalam membangun kekuatan nasional dari banyak hal, baik perekonomian, moral dan budaya,” jelasnya. (BC)