Update COVID-19 Kabupaten Bekasi: 70 Pasien Positif, 58 Sembuh dan 10 Meninggal

Peta sebaran COVID-19 di Kabupaten Bekasi
Peta sebaran COVID-19 di Kabupaten Bekasi

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT  – Jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) di Kabupaten Bekasi kembali bertambah.

Dalam lima hari terakhir, pasien yang terkonfirmasi positif Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) di Kabupaten Bekasi bertambah 7.

Bacaan Lainnya

Dengan demikian, saat ini total terdapat 70 pasien positif di Kabupaten Bekasi dengan rincian 33 dirawat di rumah sakit dan 37 isolasi mandiri.

Selain tambahan pasien positif, pada periode yang sama juga terdapat penambahan 5 pasien positif yang telah dinyatakan sembuh dari 53 menjadi 58.

Sedangkan pasien positif yang meninggal tetap di angka 10.

Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja mengatakan saat ini kondisi kejadian positif COVID-19 di Kabupaten Bekasi cukup stabil. Adanya penambahan pasien positif didapat dari hasil tracing petugas terhadap warga berstatus ODP, PDP maupun orang yang memiliki kontak erat dengan pasien positif.

“Setelah diperoleh hasil rapid test maupun pemeriksaan swab, terdapat sejumlah warga yang terkonfirmasi positif. Kita harus menemukan kasus orang yang positif agar memutus mata rantai terhadap penyebaran COVID-19,” ungkapnya, Selasa (12/05).

Eka menambahkan rapid test maupun pemeriksaan swab di Kabupaten Bekasi sudah dilaksanakan. Khusus untuk pemeriksaan swab total terdapat 1497 speciment yang telah diambil dengan rincian 1341 telah diperiksa dan 156 masih dalam proses menggunakan alat Polymerase Chain Reaction (PCR) di Unit Pelaksana Teknis Dinas Daerah (UPTD) Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Kabupaten Bekasi.

“Dari 1341 speciment yang diperiksa, yang terkonfirmasi (positif COVID-19) 137 serta negative 1207,” tutupnya.

Berikut peta sebaran kasus positif COVID-19 di setiap desa/keluarahan di Kabupaten Bekasi per tanggal 12 Mei 2020 sekitar pukul 19.17 WIB:

[googlepdf url=”https://beritacikarang.com/wp-content/uploads/2020/05/Sebaran-COVID-19-Selasa-12-Mei-2020.pdf” width=”100%” height=”600″]

Pos terkait