BERITACIKARANG.COM, CIKARANG BARAT – Ibarat menelan ludahnya sendiri, Forum DPC PAN Se-Kabupaten Bekasi yang sebelumnya telah mendeklarasikan diri mendukung Obon – Bambang kini mencabut dukungannya dari pasangan calon independen itu dan kembali menyatakan dukungannya kepada pasangan calon nomor urut 5, Neneng Hasanah Yasin – Eka Supriatmaja.
BACA : Forum Silaturahmi Ketua DPC PAN Kabupaten Bekasi ‘Ogah’ diajak Islah
Secara terang-terangan, Ketua Forum Silaturahmi DPC PAN Se-Kabupaten Bekasi, Gunawan mengatakan bahwa akrobat politik yang dilakukan kader PAN Kabupaten Bekasi beberapa waktu lalu, bisa dikatakan hanya sebatas test case agar mendapatkan perhatian dari Ketua dan sekretaris DPD PAN Kabupaten Bekasi.
“Saat kemarin sudah mendeklarasikan mendukung Obama, harapan kami tentu ada intensifitas kerjasama yang baik pula sehingga teman-teman bisa bergerak bersama Obama,” kata Gunawan, Senin (16/01).
Namun, sambungnya, setelah deklarasi itu tidak ada komunikasi yang intensif antara pihaknya dengan Pasangan Obon – Bambang dan memutuskan untuk kembali mengikuti keputusan partai, yakni dengan mendukung pasangan Neneng Hasanah Yasin – Eka Supria Atmaja.
“Dalam AD/ART memang tidak ada kepengurusan diatas kepengurusan, artinya inilah satu rangkaian internal partai dan pada prinsipnya kami ingin membesarkan partai kami,” kata dia.
BACA : Obon Berterima Kasih Atas ‘Dukungan Tanpa Syarat’ Kader PAN
Sementara itu, dilokasi yang sama, Sekretaris DPD PAN, Eras Rasidi mengaku kaget dengan dukungan yang sempat dilakukan para kader PAN. Padahal, kata Eras, dalam dukung – mendukung ada mekanisme yang harus dipatuhi.
“Saya tegaskan, bicara dukungan itu full, dari awal PAN sudah memutuskan sudah dijatuhkan ke Bu Neneng Hasanah Yasin,” tegas Eras
Dukungan yang dilakukan beberapa Kader PAN beberapa waktu lalu, hanyalah sebagai dinamika didalam Partai, bahwa para kader tersebut membutuhkan perhatian dari Ketua DPD PAN, Muhtadi Muntaha.
BACA: Peta Dukungan Pecah, Kader PAN Pilih Obon dibanding Neneng?
“Itulah dinamika yang ada, ada sebab dan penyebabnya. Mereka juga sudah mengumpulkan semua kadernya untuk mendukung Neneng Hasanah Yasin. Kenapa mereka teriak, karena Pa Muhtadi yang tidak menganggap mereka. Padahal mereka ini masih punya SK,” jelas Eras
“Ini harus jadi catatan utama buat publik masyarakat, bahwa kalau PAN tetap dukungan ke Neneng, biar pada tau. Karena saya sendiri yang membawa dukungan Neneng ke DPP PAN,” sambung Eras
Terpisah, Tim Pemenangan Neneng Hasanah Yasin – Eka Supria Atmaja (Neneng Yes), Budiarta menuturkan, akan selalu terbuka bagi para Kader PAN yang berada dibarisan Eras Rasidi, agar tetap solid untuk memenangkan Pasangan Calon Nomor 5 tersebut.
“Ya silakan aja buat bang Eras dan kawan-kawan untuk bergabung kembali, mari bersama sukseskan paslon nomor lima biar menang,” kata Budiarta. (BC)