Tabrak Tembok Pembatas, Mobil Terjun Bebas ke Tepi Perlintasan Kereta Api Tambun Selatan

Sebuah mobil minibus berwarna hitam menabrak tembok pembatas dan terjun ke tepian perlintasan kereta api di Tambun, Selatan, Kabupaten Bekasi
Sebuah mobil minibus berwarna hitam menabrak tembok pembatas dan terjun ke tepian perlintasan kereta api di Tambun, Selatan, Kabupaten Bekasi

BERITACIKARANG.COM, TAMBUN SELATAN – Sebuah mobil minibus berwarna hitam menabrak tembok pembatas dan terjun ke tepian perlintasan kereta api di Kampung Gedung Gede, Desa Setia Mekar, Kecamatan Tambun, Selatan, Kabupaten Bekasi, Rabu (02/08) sore.

BACA: Minibus Ditabrak Kereta dan Terseret 1 Kilometer di Cikarang Timur

Bacaan Lainnya

Warga mengatakan kejadian berawal saat pemilik mobil hendak memanaskan mesin mobil di depan rumah. Diduga saat dinyalakan transmisi tidak dalam keadaan netral sehingga membuat mobil melaju, menabrak tembok pembatas hingga terjun ke perlintasan kereta api.

“Kemungkinan ya, Itu kan mobil manual jadi masuk gigi pas dipanasin,” kata Dito.

Beruntung bodi depan mobil tidak sampai ke rel perlintasan sehingga tidak menimbulkan kecelakaan dengan kereta yang sedang melintas. Pengemudi pun berhasil keluar dari mobil dan selamat.

“Nggak ada korban. Untungnya itu sopir selamat  nggak ketabrak kereta mobilnya,” kata dia.

Warga dibantu petugas dari KAI lalu berusaha mengevakusi mobil dengan cara manual. Warga sempat kesulitan mengevakusi kendaraan lantaran posisi mobil berada di kedalaman kurang lebih dua meter dari atas jalan. (ded)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait