Puluhan Pelajar Kabupaten Bekasi Ikuti Seleksi Atlet Pemula Panjat Tebing

Sebanyak 78 pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Bekasi mengikuti Seleksi Atlet Pemula Cabang Olahraga Panjat Tebing di GOR Panjat Tebing Komplek Stadion Wibawamukti, Kelurahan Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur.
Sebanyak 78 pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Bekasi mengikuti Seleksi Atlet Pemula Cabang Olahraga Panjat Tebing di GOR Panjat Tebing Komplek Stadion Wibawamukti, Kelurahan Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur.

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG TIMUR  – Sebanyak 78 pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Bekasi mengikuti Seleksi Atlet Pemula Cabang Olahraga Panjat Tebing.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari dari 21-23 Juni 2023 itu dipusatkan di GOR Panjat Tebing, Komplek Stadion Wibawamukti, Kelurahan Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur.

Bacaan Lainnya

BACA: Atlet Panjat Tebing Kabupaten Bekasi Koleksi Lima Medali Porprov XIV Jabar

Sekretaris Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Bekasi, Eka Hardiansyah mengatakan, pembibitan atlet pemula ini penting dilakukan untuk regenerasi atlet panjat tebing di Kabupaten Bekasi.

“Terutama untuk event Pekan Olahraga Provinsi (Porda) Tahun 2026 nanti dan kejuaraan lainnya. Jadi pembibitan ini perlu dilakukan sejak awal,” kata Eka, Rabu (21/06).

Berbeda dengan cabor lainnya, Eka mengatakan, olahraga panjat tebing di Kabupaten Bekasi masih termasuk olahraga menengah. Sehingga sarana pembibitan atlet panjat tebing masih terbatas di tempat tertentu saja.

“Sarana latihan panjat tebing saat ini masih terpusat di Stadion Wibawamukti dan beberapa sekolah menengah, berbeda dengan cabor populer lainnya yang ada dimana-dimana,” ujarnya.

Namun demikian, dirinya optimistis, cabor panjat tebing ke depan akan semakin diminati masyarakat. “Kita juga sering melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah, untuk saat ini bahkan anak-anak SD mulai banyak yang berminat latihan panjat tebing,” ungkapnya.

Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Bekasi, Iman Nugraha berharap kegiatan seleksi dapat memberikan kontribusi untuk pembinaan atlet-atlet muda dari cabor panjat tebing dan mampu melahirkan atlet berprestasi, baik di tingkat daerah, nasional maupun internasional.

“Untuk para peserta, official, dan perangkat pertandingan, agar tetap menjunjung tinggi nilai-nilai fair play dan sportivitas,” kata dia. (riz)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait