BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA – Polresta Bekasi Kabupaten melakukan sosialisasi narkoba kepada seluruh pengurus dan anggota Bhayangkari Polresta Bekasi dalam rangka mendukung Operasi Bersinar (Berantas Sindikat Narkoba) 2016 di Lobby Mapolresta Bekasi, Sabtu (09/04) kemarin.
Kapolresta Bekasi Kombespol. M .Awal Chairuddin, SIK,MH dalam sambutannya menyampaikan kepada ibu-ibu pengurus dan anggota Bhayangkari yang hadir agar senantiasa mengawasi dan memperhatikan suami dan lingkungan keluarganya agar bertugas dengan baik sebagai seorang anggota Polri, tidak melanggar hukum atau melakukan tindak pidana apalagi sampai terjerumus menggunakan dan masuk dalam jaringan pengedar narkoba.
“Ibu – ibu Bhayangkari harus sering menasehati suaminya karena kaum ibu merupakan garda terdepan dalam penyeimbang penyelesaiaan permasalahan dalam keluarga sesudah suami,” jelasnya.
Dalam acara tersebut Kapolresta Bekasi juga memerintahkan Kasat Narkoba, Polresta Bekasi, Kompol Heru Purnomo untuk mengenalkan jenis – jenis narkoba dan bahayanya bila terjerumus memakai narkoba. Hal ini bertujuan agar ibu – ibu bhayangkari sedikit mengetahui dan bisa d sosialisasikan kepada lingkungan dan keluarganya.
Acara tersebut, selain dihadiri Kapolresta Bekasi Kombespol. M .Awal Chairuddin, SIK,MH beserta istri, Ibu Dewi Awal Chairuddin selaku Ketua Bhayangkari juga dihadiri oleh Wakapolresta Bekasi AKBP Sonny Mulvianto,SIK bersama Ibu Venty Sonny Mulvianto Utomo selaku Wakil Ketua Bhayangkari. (DB)