KONI Kabupaten Bekasi Usulkan Anggaran Rp40 Milyar di 2020

Ketua KONI Kabupaten Bekasi, Reza Luthfi Hasan
Ketua KONI Kabupaten Bekasi, Reza Luthfi Hasan

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bekasi mengusulkan anggaran hibah sebesar Rp40 milyar di tahun 2020 mendatang. Jumlah ini meningkat sebesar Rp25 miliar dibanding anggaran yang diterima di tahun 2019 yang nilainya hanya berkisar Rp15 milyar.

Ketua KONI Kabupaten Bekasi, Reza Luthfi Hasan mengatakan anggaran tersebut diperuntukan untuk sejumlah program dan telah diusulkan melalui Rancangan Kebijakan Umum Anggaran-Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) 2020.

Bacaan Lainnya

Selain  untuk mencover anggaran rutin KONI, usulan itu juga akan dialokasikan untuk memenuhi sejumlah program di 2020 nanti, seperti persiapan PON XX di Papua dan pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB).

Program-program kita tentunya perlu didukung oleh anggaran yang juga memadai,” Reza Luthfie Hasan, Sabtu (02/11)

Reza menjelaskan pada Pelatda PON XX,masing-masing  daerah sifatnya mensuport provinsi.  Hanya saja Kabupaten Bekasi tetap akan memberikan pembinaan mendalam kepada para pengurus cabang olahraga dan atlet.

“Karena atlet tersebut punya kita dan menjaga prestasi dia di level nasional, menjadi tanggung jawab kita juga. Kita berupaya sebisa mungkin atlet kita di Pelatda PON nanti menunjukan yang terbaik untuk Jawa Barat karena memberikan prestasi untuk Jawa Barat juga prestasi buat Kabupaten Bekasi,” katanya.

Sedangkan PORKAB sengaja digelar untuk mencari bibit olahraga terbaik dari seluruh wilayah di Kabupaten Bekasi. Event olahraga lokal ini dilaksanakan bentuk implementasi dari Instruksi Presiden (Inpres) No 1 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat (Germas) dan startegi KONI  untuk mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga.

“PORKAB ini terakhir digelar di tahun 2007. Rencananya kami ingin gelorakan lagi di tahun 2020 nanti dan ada 21 Cabang Olahraga (Cabor) yang akan dipertandingkan,”  tuturnya.

Menurutnya, usulan itu sudah sesuai prosedur. KONI Kabupaten Bekasi sudah mengirim proposal ke Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) dan sudah melakukan hearing dengan DPRD Kabupaten Bekasi.

“Kita berharap bisa terealisasi dan masuk di Rancangan APBD 2020 sebelum nantinya disahkan,” kata Reza.

Terpisah, Kepala Disbudpora Kabupaten Bekasi, Rahmat Atong mengatakan anggaran yang diusulkan KONI berdasar pada program yang realistis.

“Yang jelas, Disbudpora akan mendukung dan tidak akan kita menghalang-halangi sepanjang dilalokasikan untuk kegiatan pembinaan dan peningkatan kemampuan atlet,-atlet kita agar lebih berprestasi lagi,” kata dia. (BC)

Pos terkait