BERITACIKARANG.COM, SETU – Kebakaran hebat terjadi di areal SPBU 34-17306 Desa Lubang Buaya, Kecamatan Setu, Senin (15/08) sore sekitar pukul 17.30 WIB. Satu unit kendaraan roda empat merk Ceritigo, warna hitam, dengan Nopol B 1199 NFC dan satu unit sepeda motor merk honda dengan nopol B 6680 KOG hangus dilalap api.
Menurut keterangan saksi mata sekaligus petugas pengisian SPBU, Tuti (35) kejadian berawal ketika mobil Ceritigo yang dikendaraai Suherman antri di SPBU. Ketika jarak mobil dengan nozle (tempat pengisian bensin) sekitar 3 meter, percikan api muncul dari bawah mobil. Saat keluar, pemilik mobil pun panik lantaran api mulai membesar.
“Saya lihat dibawah mobil ada apinya, saya kaget dan saya langsung teriak,” kata Tuti (35) saat ditemui di lokasi kejadian.
Saat mobil terbakar, kata Tuti, didepannya ada sepeda motor dan karena panik pemiliknya langsung meninggalkan sepeda motornya. Api yang seketika membesar pun langsung menyambar sepeda motor yang ditinggal kabur pemiliknya itu.
“Di depan mobil ada motor mas, karena kaget pemilik motor langsung lari dan meninggalkan motornya, sampai mobil terbakar dan motor yang ada didepannyapun ikut terbakar,” tuturnya.
Mengetahui periatiwa ini, anggota Polsek dan Kanit Intelkam Setu Aiptu Suroso bersama unit Reskrim langsung mendatang lokasi, memanggil mobil kebakaran, memasang police line dan melarang warga yang tidak berkepentingan masuk areal SPBU.
“Kita langsung mengumpulkan para saksi dan pemilik Kendaraan roda empat, dan Ikut memadamkan dengan alat gas pemadam dan dibantu warga denggn air dan pasir” jelasnya.
Sekitar pukul 18.00 sore api akhirnya dapat di padamkan oleh warga setempat dan petugas kepolisian yang memberikan bantuan pemadaman api, tidak ada korban jiwa, setelah itu mobil damkar sebanyak 2 unit datang setelah api dapat di padamkan. (Nay)