BERITACIKARANG.COM, TAMBUN SELATAN – Jajaran anggota Polsek Tambun, Senin (28/03) menyambangi SMK Tridaya Sakti dan dipimpin oleh Kanit Binmas Polsek Tambun, Iptu Tarmuji.
Selain memberikan pemahaman tentang bahaya narkoba dan pergaulan bebas, anggota kepolisian juga memberikan penjelasan tentang aturan berlalu lintas di jalan raya kepada 117 orang siswa dan siswi di sekolah ini.
Iptu Tarmuji saat memberikan materi, menghimbau siswa dan siswi SMK Tridaya Sakti untuk menjauhi narkoba dan pergaulan bebas.
“Masa depan akan suram jika remaja terjerumus dalam jerat narkoba, demikian juga pergaulan bebas. Diharapkan siswa yang ada dapat menjadi generasi cerdas, bebas narkoba dan beriman,” ujarnya. (DB)