BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA – Inisiator Nusantara Mengaji, Abdul Muhaimin Iskandar dijadwalkan akan menghadiri khataman Al-Quran di Universitas Pelita Bangsa Cikarang Sabtu (13/01) besok. Acara tersebut akan dimulai pada pukul 09.00 WIB hingga 12.00 WIB.
Pria yang akrab disapa Cak Imin itu akan memberikan orasi kebangsaan di hadapan ribuan mahasiswa dan civitas akademica Universitas Pelita Bangsa serta para santri se Kabupaten Bekasi.
Ribuan mahasiswa Universitas Pelita Bangsa, jajaran dosen, tokoh dan masyarakat Cikarang dikabarkan akan turut serta mengikuti gelaran akbar tersebut.
Selain Cak Imin, Khataman Al Quran juga akan dimeriahkan oleh artis jebolan The Voice Kids Indonesia 2017, Sharla Martiza. Pemilik suara emas yang biasa disebut Srikandi Jombang ini akan berbaur dengan masyarakat lantunkan ayat-ayat suci Al Quran.
Penyanyi cilik asal Jombang yang populer dengan lagu `Assalamualaika Ya Rosulallah` itu saat ini sangat populer di kalangan remaja atau generasi milenial pasca mengikuti audisi The Voice Kids Indonesia di salah satu televisi swasta dan berhasil menjadi juaranya.
Diketahui, gelaran khataman Alquran tersebut atas kerjasama antara Nusantara Mengaji dengan Universitas Pelita Bangsa Cikarang yang digelar untuk mengkampanyekan cinta Al Quran kepada seluruh lapisan masyarakat, tak terkecuali akademisi. (BC)