Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru Saat Jamu Mauritius di Stadion Wibawa Mukti

Assiten Pelatih Timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto bersama kapten Fachruddin memamerkan jersey terbaru Timnas Indonesia yang akan digunakan saat pertandingan kontra Mauritius di Stadion WIbawa Mukti, Selasa (11/09) besok.
Assiten Pelatih Timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto bersama kapten Fachruddin memamerkan jersey terbaru Timnas Indonesia yang akan digunakan saat pertandingan kontra Mauritius di Stadion WIbawa Mukti, Selasa (11/09) besok.

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG SELATAN –  Timnas Indonesia Bakal mengenakan jersey model terbaru saat menjamu timnas Mauritius dalam pertandingan persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Selasa (11/09) besok.

“Timnas Indonesia akan menggunakan jersey baru. Ini jersey yang akan dikenakan pemain pada pertandingan ujicoba melawan Mauritius besok,” kata media officer PSSI, Bandung Syahputra saat jumpa pers jelang laga Timnas Indonesia versus Mauritius di Hotel Grand Zurry Jababeka, Senin (10/09).

Bacaan Lainnya

Assiten Pelatih Timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto bersama kapten Fachruddin memamerkan jersey tersebut berwarna merah tanpa motif yang disponsori  produsen olahraga Nike.

Diketahui, Timnas Indonesia akan menggelar laga uji coba melawan Mauritius dalam persiapan menuju Piala AFF 2018 di Stadion Wibawa Mukti, Selasa (11/09) sore sekitar pukul 16.30 WIB.

Saat pertandingan nanti, Timnas Indonesia akan diperkuat oleh 20 orang pemain. Delapan diantaranya merupakan pemain senior sementaranya sisanya adalah pemain U-23 yang tampil di Asian Games 2018 lalu. (BC)

Pos terkait