BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Dalam rangka memperingati Hari Ibu Ke-92 yang jatuh pada tanggal 22 Desember, Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Bekasi menggelar rapid test gratis untuk kaum ibu.
Ketua TP PKK Kabupaten Bekasi, Holilah Eka Supria Atmaja mengatakan, tujuan diselenggarakan rapid test tersebut dalam rangka memperingati Hari Ibu yang ke -92, juga sebagai upaya membantu Pemerintah dan unsur kesehatan dalam menanggulangi Covid-19 yang ada di Kabupaten Bekasi
“Terimakasih kepada peserta atas partisipasinya, semoga kegiatan ini bisa membantu Pemerintah dalam penanggulangan Covid-19,” ujarnya disela-sela kegiatan rapid test di Kantor Sekretariat PKK Kabupaten Bekasi di Komplek Perkantoran Pemkab Bekasi, Rabu (16/12).
Di tengah pandemi Covid-19 ini, Holilah juga mengajak kepada seluruh peserta untuk selalu menjadi contoh di masyarakat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dan selalu menerapkan 3M.
“Mari bersama-sama membantu Pemerintah Daerah untuk terus mensosialisasikan dan mengajak seluruh masyarakat di lingkungan tempat tinggal masing-masing, untuk melaksanakan protokol kesehatan dengan selalu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak,” ujarnya
Holilah berharap, kaum perempuan dan ibu dapat menjadi pendorong sekaligus pengingat budaya sehat dalam keluarga agar mampu melindungi diri dan anggota keluarganya dari berbagai macam penyakit, termasuk Covid-19.
“Saya menghimbau kepada perempuan khususnya ibu-ibu yang sering keluar ke pasar atau warung agar selalu memakai masker, hindari tempat-tempat kerumunan, serta selalu mencuci tangan selepas bepergian,” kata dia.
Kegiatan rapid test gratis tersebut dilaksanakan di 4 kecamatan yang ada di Kabupaten Bekasi dengan sasaran yakni perempuan berjumlah 100 orang. (***)