BERITACIKARANG.COM, CIKARANG SELATAN – Sekitar 3000 orang buruh dari Kabupaten Bekasi bergerak menuju Jakarta untuk berunjuk rasa, Kamis (29/09) pagi.
Kapolres Metro Bekasi, Kombespol M. Awal Chairuddin saat memimpin apel pengamanan keberangkatan buruh di depan Mapolsek Cikarang Selatan mengatakan personel yang disiagakan untuk memberikan pelayanan dan pengamanan aksi massa ini berjumlah sekitar 1000 orang yang terdiri dari personil gabungan baik dari Polres Metro Bekasi, TNI, Sat Brimobda Den D, Sat Dalmas PMJ dan security kawasan industri.
“Mereka akan berkumpul dengan ribuah buruh dari daerah lainnnya di Jakarta dan akan melakukan aksi unjuk rasa di gedung Istana Negara dan Kejaksaan RI,” ucapnya.
Adapun rencana tuntutan yang akan didampaikan terkait dengan penghapusan UU no 78 tentang kenaikan upah dan tax amnesti pajak. “Apapun alasan mereka untuk melakukan unras merupakan hak mereka, kita harus tetap melayani dan mengamankannya,” kata Awal.
“Tetapi apabila ada oknum dari mereka yang secara jelas menurut hukum dan perundang-undangan melanggar maka kita harus mengambil tindakan yang sesuai dengan SOP Kepolisian dan perundang-undangan,” sambungnya.
Adapun titik pengamanan yang dilakukan oleh kepolisian, kata dia, selain di titik pemberangkatan di Omah Buruh Cikarang Selatan juga dilakukan di titik lainnya seperti di Kawasan MM2100, Pintu masuk Tol Legenda, Saung Buruh Kawasan Jababeka dll.
“Dengan adanya seluruh rangkaian pengamanan ini, diharapkan aksi unjuk rasa buruh yang mengarah ke Jakarta, dapat berjalan dengan aman dan terkendali,” ucapnya. (BC)