BERITACIKARANG.COM, CIKARANG TIMUR – Stadion Wibawamukti telah siap untuk menggelar pertandingan lanjutan BRI Liga 1 2021-2022 pada Sabtu 04 September 2021.
Terdapat dua pertandingan yang akan digelar yakni PSIS Semarang melawan Persela Lamongan pada pukul 15.15 WIB dilanjutkan laga Borneo FC kontra Persebaya Surabaya pada pukul 18.15 WIB.
BACA: Stadion Wibawamukti Siap Jadi Venue BRI Liga 1 2021/2022
Meski digelar tanpa penonton dan menerapkan protokol kesehatan ketat, penjagaan ketat juga akan tetap dilakukan oleh aparat keamanan. Terdapat pembagian zona keamanan di mana ring 1 ditetapkan berada di dalam Stadion Wibawa Mukti, ring 2 di pintu masuk dan ring 3 di beberapa ruas jalan menuju stadion.
“Pengaman di luar stadion akan dipertebal juga, nanti akan ada yang patroli, kalau ada iring-iringan pasti akan kami lakukan pemeriksaan. Akan kami putar balik dan imbau untuk pulang,” kata Kepala Kepolisian Resort Metro Bekasi, Kombes Hendra Saputra, Sabtu (04/09).
Dalam penjagaan, pihaknya juga dibantu personel dari Kodim 0509/Bekasi guna mengimbau masyarakat serta mengantisipasi kerumunan supporter yang nekat datang dikarenakan saat ini wilayah Kabupaten Bekasi masih menerapkan PPKM Level 3.
Hendra menegaskan bahwa pertandingan akan berlangsung tanpa penonton sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan wilayah beserta penyelenggara.
“Tidak ada penonton. Kami imbau suporter nonton di rumah. Ya doakan saja di rumah agar tim kesayangannya bisa menang,” kata dia. (BC)