Komunitas Sedekah Baju Bekas Berbagi Pakaian Layak Pakai di Cikarang

Kegiatan berbagai pakaian layak pakai oleh Komunitas Sedekah Baju Bekas di Kampung Cibeber, RT 02/02 Desa Simpangan, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Minggu (12/05).
Kegiatan berbagai pakaian layak pakai oleh Komunitas Sedekah Baju Bekas di Kampung Cibeber, RT 02/02 Desa Simpangan, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Minggu (12/05).

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG UTARA  –  Komunitas Sedekah Baju Bekas terus menunjukan eksitensinya. Kali ini komunitas yang terbentuk di Kota Tangerang pada tahun 2017 itu berbagi pakaian layak pakai di Kampung Cibeber, RT 02/02 Desa Simpangan, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.

BACA: 1000 Sekolah Zakat di Kabupaten Bekasi: Kids Zaman Now Dilatih Berbagi dan Peduli Sesama

Bacaan Lainnya

Siti Nurhidayati, Relawan Komunitas Sedekah Baju Bekas menjelaskan kegiatan sosial ini kali pertama digelar di Cikarang. Tujuannya adalah untuk berbagi pakaian layak pakai kepada warga yang membutuhkan. Pakaian layak pakai yang disediakan pun habis diserbu warga dalam hitungan sekejap.

“Kami dengan bergembira menyelenggarakan kegiatan sosial ini dengan membagikan pakaian layak kepada mereka yang membutuhkan” kata Siti Nurhidayati, Minggu (12/05).

Pada kegiatan kali ini, sedikitnya terdapat kurang lebih 800 lembar pakaian yang dibagikan secara gratis kepada warga. Pakaian-pakaian tersebut berasal dari donatur atau penyalur pakaian yang telah menghubungi Instagram @sedekahbajubekas. Pakaian yang telah diterima, lalu disortir dan dibagikan kepada warga.

Melihat tingginya antusiasme warga, Komunitas Sedekah Baju Bekas berencana untuk menggelar kegiatan serupa di tempat lainnya. Adapun lokasi yang menjadi prioritas yakni lokasi yang banyak dihuni warga yang kurang beruntung dalam hal ekonomi serta berada di lokasi rawan bencana seperti banjir.

“Melalui kebaikan dan solidaritas, kami berusaha meringankan beban saudara-saudara kami yang kurang beruntung, memberikan mereka harapan dan kehangatan dalam keseharian mereka,” kata dia. (DIM)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait