BERITACIKARANG.COM, CIBITUNG – Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Daeng Muhammad mengajak ratusan masyarakat Kabupaten Bekasi di Desa Wanasari, Kecamatan Cibitung, untuk mengimplementasikan nilai-nilai empat pilar kebangsaan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dalam kehidupan sehari-hari, Minggu (17/04) pagi.
Dikatakan Kang Daeng – panggilan akrab Daeng Muhammad bahwa sosialisasi empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) perlu dilakukan untuk kembali membangkitkan nilai kebangsaan seperti solidaritas dan nasionalisme masyarakat yang perlahan mulai luntur.
“Empat pilar kebangsaan ini masing-masing Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Bhineka Tunggal Ika. Tetapi akhir-akhir ini keempatnya seolah-olah mulai luntur, perlahan mulai dilupakan masyarakat, padahal empat pilar inilah yang menjadi kekuatan utama bangsa ini,” kata Daeng
Lanjut dia, Empat Pilar kebangsaan sepatutnya harus tetap dijaga dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, sehingga masyarakat tidak kehilangan jati diri dan asal usul sebagai warga Indonesia.
“Kami mengingatkan semua pihak hendaknya sadar terhadap permasalahan ini dan menanamkan kembali semangat kebangsaan demi terwujudnya cita-cita masa depan Indonesia yang lebih baik menuju masyarakat yang sejahtera, adil, makmur serta menjadi negara yang berdaulat dan bermartabat,” cetusnya. (DB)