Jalin Keharmonisan, Kapolsek Babelan Mancing Bersama Warga

Sejumlah anggota Polsek Babelan dan warga mancing bersama di di kolam pemancingan Perum Pondok Api dua, Desa Kedung Pengawas, Kecamatan Babelan.
Sejumlah anggota Polsek Babelan dan warga mancing bersama di

BERITACIKARANG.COM, BABELAN – Kepolisian Sektor Babelan mengadakan kegiatan mancing bersama di kolam pemancingan Perum Pondok Api dua, Desa Kedung Pengawas, Kecamatan Babelan. Kegiatan ini diikuti oleh keluarga besar personel Polsek Babelan dan sejumlah warga.

Kapolsek Babelan, Kompol Mualim Harahap mengatakan kegiatan mancing bersama tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan Polsek Babelan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke 71 tahun.

Bacaan Lainnya

“Selain itu, kegiatan ini juga kita laksanakan untuk mempererat tali silaturahmi, meningkatkan soliditas dan keharmonisan antara personel kepolisian dengan warga, sekaligus untuk melatih ketekunan dan kesabaran dalam bentuk memancing ikan,” kata dia.

Kompol Mualim Harahap juga tidak ketinggalan untuk turut serta memancing. Senyum mengembang disertai tepukan tangan kian menghidupkan suasana ketika salah seorang warga mendapatkan ikan berukuran besar. (BC)

Pos terkait