BNK Ajak Tokoh Masyarakat dan Pemuda Sukatani Perangi Narkoba

sosialisasi-bnk-sukatani
sosialisasi-bnk-sukatani

BERITACIKARANG.COM, SUKATANI – Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Bekasi memberikan edukasi  tentang bahaya penggunaan narkotika dan obat-obatan terlarang terhadap ratusan tokoh masyarakat, pemuda, ketua RW dan RT Se-Kecamatan Sukatani, Kamis (22/09) pagi.

Dalam acara sosialisasi yang bertempat di Aula Kecamatan Sukatani ini, Sekretaris BNK Kabupaten Bekasi, Iyan Priyatna mengajak para peserta yang hadir untuk ikut memerangi bahaya Narkoba dan dimulai dari keluarga hingga ke lingkungan sekitar.

Bacaan Lainnya

“Narkoba adalah narkotika dan obat-obatan berbahaya, istilah narkoba ini sangat berkaitan dengan senyawa yang memberi efek kecanduan bagi para penggunanya. Bahaya narkoba tidak hanya berpengaruh pada fisik saja tetapi bisa mengganggu mental atau jiwa pecandu narkoba,” kata dia, saat memberikan sambutan.

Sementara itu Bidang Pencegahan BNK Kabupaten Bekasi, Jumarwan menyatakan, bahaya penggunaan narkoba ini ada banyak. Diantaranya adalah terhadap fisik si pecandunya, psikologis dan lingkungan sosial.

“Bahaya terhadap fisik misalnya gangguan sistem syaraf, gangguan pada jantung, pembuluh darah, kulit, paru-paru, dan lain sebagainya. Apalagi kalau berlebihan itu bisa overdosis dan menyebabkan kematian,” tuturnya.

Sedangkan bahaya psikologis bagi pecandunya, kerja bisa melamban, ceroboh, sering tegang dan gelisah, apatis, mengkhayal, penuh curiga, menjadi ganas, mendadak brutal, cenderung menyakiti diri sendiri hingga ingin bunuh diri dan lain sebagainya.

“Sedangkan bahaya terhadap lingkungan sosial contohnya gangguan mental anti sosial dan asusila, dikucilkan lingkungan, merepotkan keluarga, pendidikan terganggu dan masa depan suram. Jadi jangan sekalipun mencoba Narkoba,” jelasnya. (BC)

Pos terkait