Anggota Polsek Muaragembong Imbau Nelayan Waspadai Cuaca Buruk

aiptu-triyadi-nelayan-muaragembong
aiptu-triyadi-nelayan-muaragembong

BERITACIKARANG.COM, MUARAGEMBONG – Anggota Polsek Muaragembong mengimbau nelayan tradisional di Kp. Nelayan, Desa Pantai Bakti, Kecamatan Muaragembong meningkatkan kewaspadaan terhadap cuaca buruk di perairan laut muaragembong.

Hal ini seperti yang dilakukan anggota Binmaspol Desa Pantai Bakti, Aiptu Triyadi ketika menyambangi sejumlah nelayan yang tengah mempersiapkan peralatan menangkap ikan dan logistik untuk melaut. Ia mengatakan cuaca buruk bisa terjadi kapanpun sehingga mengakibatkan kecelakaan di laut dan harus diwaspadai oleh para nelayan.

Bacaan Lainnya

“Kita mengimbau nelayan-nelayan di Muaragembong, untuk tetap waspada terhadap cuaca buruk. Saat hendak melaut, maka harus menggunakan peralatan untuk keselamatan diri seperti pelampung,” kata dia, Rabu (07/12) siang.

Ia pun menyarankan agar para nelayan jangan terlalu ke tengah laut. “Sebaiknya menangkap ikan di pinggir laut saja demi keselamatan karena keluarga menunggu di rumah,” tegasnya.

Saat ia memberikan imbauan, para nelayan sangat serius menyimak pesan-pesan yang disampaikan Aiptu Triyadi. Mereka pun mengucapkan terima kasih atas imbauan tersebut.

“Untuk keselamatan, kelengkapan akan kita tingkatkan,” kata salah seorang nelayan. (BC)

Pos terkait