Ada Penolakan Imunisasi Measles Rubella di Kabupaten Bekasi, Kadisdik : Ya ‘Mangga’

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT  – Penolakan terhadap pemberian imunisasi Measles Rubella atau MR kepada para siswa dan siswi di Kabupaten Bekasi mendapat penolakan dari orang tua atau wali murid. Mereka berdalih bahan-bahan yang digunakan untuk imunisasi tidak halal.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi, MA Supratman membenarkan hal itu. Meski demikian, pihaknya tidak mempersoalkannya. “Kalau ada yang menolak ya nggak jadi masalah. Itu kan mungkin berhubungan dengan keyakinan masing-masing, jadi ya mangga (silahkan-red) saja,” ucapnya.

Bacaan Lainnya

Yang jelas, kata dia, Pemerintah Daerah telah mencoba memberikannya. “Sama halnya seperti KB yang ditawarkan kepada masyarakat misalnya, terus orang nggak mau ya mangga,” kata dia.

Adapun laporan yang diterima pihaknya, penolakan terhadap pemberian imunisasi Measles Rubella atau MR kepada para siswa dan siswi di Kabupaten Bekasi hanya sedikit dan berasal dari dua sekolah.

“Kalo laporan yang saya terima sedikit ya dan itu berasal dari dua sekolah,” kata dia. (BC)

Pos terkait