BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Persatuan Sepakbola Kabupaten Bekasi atau Persikasi semakin bersemangat mengawali kompetisi Liga 3 tahun 2018 dan membuktikan tim berjuluk ‘Bendo Item’ ini kian solid. Teranyar, Persikasi berhasil melumat Prima FC Cimahi dengan skor 2-0 dalam laga uji coba di lapangan Scapa AD Kota Bandung, Selasa (24/05) sore.
BACA : Main di Kandang Dewek, Persikasi Diunggulkan di Group A Liga 3 Jawa Barat
Pelatih Persikasi, Ajat Sudrajat mengatakan timnya sudah sangat siap untuk berlaga di Liga 3 tahun 2018. Transisi pemain dari lini belakang, tengah dan depan yang selama ini menjadi masalah, perlahan sudah tertutupi.
Ajat pun mengaku selama persiapan menjelang bergulirnya Liga 3 tahun 2018 para pemain dituntut untuk menjadi pemain yang cerdik serta tidak banyak mengandalkan otot sebagai formula utama saat di lapangan.
“Itu yang saya tekankan, bagaimana agar para pemain tidak hanya mengandalkan otot, tetapi juga otak,” kata Ajat Sudrajat, Rabu (25/04) sore.
Dia menyebut, sejumlah pemain Persikasi perlahan sudah menunjukkan kelas mereka masing-masing. Salah satunya adalah striker Persikasi, Yusril Rahmadhwan.
Ketua Persikasi, Eka Supria Atmaja mengaku puas usai melihat permainan yang ditampilkan para pemain Persikasi saat menggasak Prima FC. “Kalau melihat persiapan ini kita cukup opmitis. Saya juga udah kumpulin para pemain dan intinya kita besok siap jadi juara Liga 3,” ucapnya.
Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Bekasi itu yakin Persikasi di 2019 akan masuk ke Liga 2. “Kita hari ini memang punya target kalau ada peluang kita langsung masuk Liga 2,” tutupnya.
Untuk diketahui, di Liga 3 tahun 2018 Persikasi tergabung di Group A Liga 3 Jawa Barat bersama Bandung Timur, Persipu FC, Patriot CB, Persipasi, Buaran Putra dan Mabor Maverick FC. Pertandingan Group A Liga 3 Jawa Barat akan berlangsung di Stadion Mini Tambun dari tanggal 29 April – 13 Mei 2018.
Berikut jadwal pertandingan Persikasi di Grup A Liga 3 Jawa Barat yang akan digelar di Stadion Mini Tambun :
Persikasi vs Bandung Timur, Minggu, 29 April 2018 Pukul 15.30 WIB.
Persikasi vs Persipu FC, Kamis, 3 Mei 2018 Pukul 13.15 WIB.
Persikasi vs Patriot CB, Sabtu, 5 Mei 2018 Pukul 13.15 WIB.
Persipasi vs Persikasi, Selasa, 8 Mei 2018 Pukul 13.15 WIB.
Buaran Putra vs Persikasi, Rabu, 9 Mei 2018 Pukul 15.30 WIB.
Mabor Maverick vs Persikasi, Minggu, 13 Mei 2018 Pukul 15.30 WIB. (BC)