Terpleset Saat Buang Air di Jamban Gantung, Bocah 5 Tahun Tewas Tenggelam

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG BARAT – Nasib naas dialami seorang bocah berinisial DL (5). Warga  Kp. Poncol Sawah RT 003/01 Desa Telaga Murni, Kecamatan Cikarang Barat ini tewas tenggelam di Kali Irigasi, tepat di belakang PT Hitachi.

Informasi yang dihimpun, korban awalnya hendak buang air di jamban gantung yang berada tepat di tepi Kali Irigasi tersebut pada Selasa (09/03) malam. Diduga saat di atas jamban, korban terpeleset hingga terjatuh ke kali.

Bacaan Lainnya

Mengetahui korban tidak kembali dari jamban, pihak keluarga dan warga berusaha mencari lalu melaporkan ke Tim SAR. Setelah dilakukan penyisiran, akhirnya korban ditemukan meninggal dunia dengan jarak 1,5 Kilometer dari tempat kejadian musibah.

“Tadi pagi, korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia sekitar pukul  07.50 WIB,” kata personil Tim SAR Gabungan, Gatot G Sumarna, Rabu (10/03).

Usai dievakuasi, jenazah korban langsung diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan.  “Jasad korban telah dievakuasi dan diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan,” kata dia.

Terpisah, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi, Henri Lincoln mengucapkan belasungkawa kepada keluarga korban.

Dia menghimbau agar para orangtua senantiasa mengawasi aktivitas anaknya.

“Dihimbau agar lebih meningkatkan pengawasan terhadap anaknya agar terhindar kejadian yang tidak diinginkan,” kata dia. (BC)

Pos terkait