Polres Metro Bekasi Bantu Perbaiki Rumah Kumuh Kakek Hermansyah

Peletakan batu pertama bedah rumah Hermansyah yang dilakukan oleh Kepala Satuan Binmas AKBP YS Muryono, didampingi tokoh masyarakat sekitar, Jum’at (22/12) pagi.
Peletakan batu pertama bedah rumah Hermansyah yang dilakukan oleh Kepala Satuan Binmas AKBP YS Muryono, didampingi tokoh masyarakat sekitar, Jum’at (22/12) pagi.

BERITACIKARANG.COM, KEDUNGWARINGIN – Jajaran Kepolisian Resort Metro Bekasi melakukan peletakan batu pertama untuk memperbaiki rumah yang ditempati Hermansyah, seorang kakek yang hidup sebatangkara dan mengalami sakit-sakitan di Kp. Kapek, RT 002/008 Desa Mekarjaya Kecamatan Kedungwaringin.

BACA : Polisi Sambangi Kediaman Pria Tua yang Viral di Medsos

Bacaan Lainnya

Peletakan batu pertama bedah rumah itu dilakukan oleh Kepala Satuan Binmas AKBP YS Muryono, didampingi tokoh masyarakat sekitar, Jum’at (22/12) pagi.

Kepala Polres Metro Bekasi Kombespol Candra Sukma Kumara menjelaskan, tugas kepolisian tak sebatas pada Undang-Undang saja, namun juga hal yang terkait pada kemanusiaan.

“Di luar itu ada yang lebih penting, yang bermanfaat bagi warga masyarakat Kabupaten Bekasi. Kita coba program itu ada untuk masyarakat yang mengalami kesulitan. Bedah rumah dapat menyentuh masyarakat bawah,”ucapnya.

Lanjut Candra, pihaknya memutuskan membedah rumah Suherman karena kondisi yang tidak layak, ditambah Suherman sebatang kara dan tidak memiliki daya untuk memperbaiki rumah itu.

BACA : Protes Pemberitaan, Relawan Jamkeswatch Sebut Aparatur Desa Tak Fasilitasi Jaminan Kesehatan Bagi Hermansyah

Sementara itu Kapolsek Kedung Waringin, AKP Akhmadi berharap, dengan dilakukannya bakti sosial bersama warga dapat terjalin rasa empati dan saling tolong menolong sesama manusia.

AKP Akhmadi mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan upaya membantu membangun rumah warga binaanya yang kurang mampu sehingga dapat terjalin keakraban atau kedekatan antara masyarakat dengan anggota Polisi.

“Ini merupakan langkah untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, dengan turut membantu kerepotan warga. Selain itu untuk menjalin hubungan yang harmonis dengan warga Desa Mekarjaya disamping untuk bersama mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat.” ujar AKP. Akhmadi.

Untuk diketahui, Hermansyah merupakan warga kurang mampu dan diketahui sakit. Kabar tentang pria tua yang hidup sebatang kara di rumah kumuh ini pun sempat viral dan menjadi perbincangan warganet di media sosial beberapa waktu lalu hingga akhirnya mendapatkan advokasi dari relawan kesehatan Jamkeswatch Bekasi dan pihak-pihak terkait lainnya. (BC)

Pos terkait