BERITACIKARANG.COM, KEDUNGWARINGIN – Untuk pertama kalinya, Maryono (34) dan Yuli (30) mudik menggunakan sepeda motor. Pasangan suami istri ini, membawa anaknya Suja (6) untuk merayakan hari raya Idul Fitri 1437 H di kampung halamannya.
Dengan menunggangi Supra X 125 cc, warga Lippo Karawaci, Tangerang ini mengaku berangkat pukul 13.00 WIB pagi menuju Jogjakarta, Jawa Tengah untuk mengunjungi keluarganya.
“Saya mau mudik ke rumah orang tua di Jogjakarta. Ini baru pertama kalinya mudik naik motor, jadi belum tau sampai Jogja kapan dan jam berapa, nunggu barengan aja.” kata Yuli kepada BERITACIKARANG.COM, saat tengah beristirahat di Check Point Kedungwaringin, Sabtu (02/07) sore sekitar 16.00 WIB.
Ia mengatakan, keluarga kecilnya telah menumpangkan beberapa barang bawaan kepada kakak iparnya yang telah pulang kampung dengan mobil pribadi. “Biasanya tiap tahun ikut mereka tetapi karena tahun ini suami baru libur kerja hari ini, jadi kita menyusul naik motor,” kata Yuli.
Tim Psikolog Polda Metro Jaya, Brigadir Ni Wayan Mayasari usai menemui Suja dan kedua orang tuanya menghimbau agar para orang tua yang membawa mudik anaknya tidak mengabaikan kondisi kesehatan anaknya sebelum bepergian jauh atau mudik
Kemudian, lanjut dia, orang tua juga harus memperhatikan kondisi kesehatan anak selama dalam perjalanan mengingat kekebalan atau daya tahan tubuh orang dewasa dan anak-anak berbeda.
“Karena biasanya orang tua yang membawa kendaraan tidak merasakan apa yang dirasakan si anak. Misalnya bapak dan ibunya masih merasa nyaman saat berada di dalam perjalanan, tetapi belum tentu si anak merasakan hal yang sama,” kata dia.
Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terjadi pada si anak, kata dia, sebaiknya orang tua berhenti di rest area ataupun lokasi check point untuk beristirahat sejenak. “Selain untuk memeriksa kondisi anak, hal ini juga untuk menghindari kejenuhan bagi si anak selama dalam perjalanan mudik,” tandasnya. (DB)