H-5 Lebaran, Terminal Cikarang Mulai disesaki Pemudik

Suasa pemudik yang terlihat menyesaki loket pembelian tiket salah satu agen bus malam di Terminal Kalijaya Cikarang, Jum'at (01/07).
Suasa pemudik yang terlihat menyesaki loket pembelian tiket salah satu agen bus malam di Terminal Kalijaya Cikarang, Jum'at (01/07).

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG BARAT – Ratusan pemudik mulai memadati Terminal Kalijaya, Kecamatan Cikarang Barat, Jumat (01/07). Para pemudik ini mayoritas menuju sejumlah daerah di Jawa Barat bagian selatan. Sedangkan pemudik jurusan Jawa terlihat masih menyesaki loket pembelian tiket.

Berdasarkan pantauan BERITACIKARANG.COM, para pemudik yang belum memiliki tiket ini kebanyakan menuju Pekalongan, Tegal di sebagian daerah di wilayah utara. Selain itu, ada pula yang menuju Yogyakarta dan Solo.

Bacaan Lainnya

Kepala Terminal Cikarang Mulnadiantoro mengatakan, peningkatan jumlah penumpang mulai terjadi hari ini. Dimulainya musim libur dunia industri membuat para karyawan mulai meninggalkan Kabupaten Bekasi. Mulnadiantoro mengatakan peningkatan jumlah penumpang mencapai 50 persen.

“Peningkatannya mulai hari, kemarin-kemarin belum ramai. Dari biasanya ada 1.200 penumpang berangkat dari sini, sekarang hitungan kami sekitar 1.800 orang. Tapi memang kalau dibandingkan tahun lalu masih ramai tahun lalu. Biasanya penumpang yang nunggu sampai keluar-keluar,” kata dia.

Diungkapkan Muldiantoro, terminal melayani 12 trayek yakni delapan trayek antar kota dalam provinsi serta empat trayek antar kota antar provinsi. Pada hari biasa, sebanyak 100 bis berangkat setiap hari. Namun pada musim mudik kali ini, sejumlah bus cadangan mulai dioperasikan. “Mulai hari ini sudah berjalan (bus cadangan). Kami tidak mematok seluruh bisa tambahan itu harus dioperasikan namun sesuai kebutuhan. Jadi ada bis yang biasanya 2-3 bis jadi 4-5 bis. Totalnya hari ini ada 150 bis,” kata dia.

Dikatakan Mulnadiantoro, mayoritas pemudik bertujuan ke Yogyakarta dan Tegal. Sedangkan untuk jarak pendek, tujuannya ke Bandung, Ciamis, Pangandaran dan Tasik. Hanya saja, untuk jarak jauh sejumlah pemudik masih berjuang mengantre tiket sehingga terjadi penumpukan di beberapa loket penjualan.

“Jadi memang yang sebelumnya mesan itu tidak seluruhnya dijual habis. Sehingga dijual sekarang dan tentunya diburu. Namun kami tekankan untuk ketertiban. Karena kami prediksi Sabtu dan Minggu pemudik bakal lebih banyak karena itu puncaknya,” kata dia. (DB/TM)

Pos terkait