BERITACIKARANG.COM, MUARAGEMBONG – Setidaknya dua orang mengalami luka-luka setelah angin puting beliung menerjang rumah warga di Kp. SIngkil RT 001/006 Desa Pantai Mekar Kecamatan Muaragembong, Senin (12/12) sore.
Selain korban luka, satu rumah warga juga mengalami kerusakan
“Kejadiannya kemarin sore sekitar pukul 16.10 WIB,” kata Camat Muaragembong, Lukman Hakim, usai mengunjungi salah satu warga yang terkena musibah rumah ambruk akibat angina puting beliung, Selasa (13/12).
Atap rumah warga yang ambruk adalah milik Bapak Wari yang dihuni oleh empat orang anggota keluarga. Sedangkan korban luka berat adalah ibu Dariah dan Faizal Alfarizi. Keduanya terluka akibat tertimpa material rumah saat putting beliung sedang terjadi.
“Ibu Dariah mengalami patah kaki dan Faizal Al Farizi luka di kepala,” tuturnya.
Menurut Lukman, usai kejadian warga yang mengalami luka langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis. “Kita berharap agar keduanya biar cepat pulih sehingga dapat melaksanakan aktifitas sehari-hari seperti biasa,” tuturnya. (dim)