BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT- Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bekasi Dr. Hj. Sumarti, M. Kes mengatakan bahwa periode November 2015 – April 2016, jumlah pasien Demam Berdarah Dengue (DBD) yang dirawat di RSUD Kabupaten Bekasi sebanyak 508 orang.
“Jumlah ini meningkat dibandingkan periode lalu di tahun sebelumnya. Meskipun dua hari terakhir ini sudah mulai menurun, tetapi kami tetap menjaga kewaspadaan karena di Kota Bekasi mengalami tren kenaikan saat ini” katanya, saat ditemui di Media Center Bagian Humas dan Protokol Pemkab Bekasi, Rabu (27/04).
Dari 508 pasien DBD, lanjut dia, sebanyak 7 pasien meninggal dunia. Setelah ditelusuri, ternyata dari 7 pasien tersebutl, 4 pasien diantaranya meninggal kurang dari 24 jam.
“Artinya saat masuk RSUD kondisi sudah Dengue Shok Sindrom (DSS) dan yang 3 lainnya meninggal sebetulnya sudah masuk ke RS. Swasta dan datang ke RSUD minta dirawat tinggal bonyokannya saja,” katanya.
“Kami tidak keluh kesah karena sudah menjadi kewajiban kami untuk menampung pasien yang datang ke RSUD. Dari 7 pasien yang meninggal dunia, rata-rata anak muda dan anak kecil,” sambungnya. (Nay)