BERITACIKARANG.COM, CIBITUNG – Sebuah bus Primajasa jurusan Cikarang –Bandung ludes terbakar di Jalan Raya Cibitung Km 48 Desa Kalijaya, Kecamatan Cikarang Barat, Selasa (06/06) pagi sekira pukul 03.45 WIB.
Saksi mata mengatakan peristiwa kebakaran bermula ketika bus tersebut parkir di pinggir jalan dengan keadaan mesin sudah mati.
Saat itu supir bus meninggalkan kernet di dalam mobil dan pulang ke rumah untuk beristirahat.
Beberapa saat usai ditinggal sang sopir, asap dan kobaran api tiba-tiba muncul di bagian belakang bus.
“Saya liat itu sopirnya pulang ke rumah dan yang ada di dalam bus itu kernetnya. Nah nggak lama tiba-tiba keluar asap dan apinya itu kayak api kompor,” kata Aam, salah seorang saksi saat ditemui di sekitar lokasi, Selasa (06/06) siang.
Warga kemudian berupaya memadamkan api dan menyelamatkan kernet bus yang ada di dalam bus.
Api lalu merambat dengan cepat hingga akhirnya membakar seluruh badan bus.
“Kernetnya berhasil selamat. Saya disini kaget juga ya kok tiba-tiba bus nya kebakar,” ungkapnya.
Api dapat dipadamkan setelah dua unit mobil pemadam kebakaran tiba ke lokasi. Dalam kurun waktu sajam, petugas berhasil menjinakan si jago merah.
“Kami mengerahkan 8 personil Damkar dari Mako Cibitung. Untuk korban jiwa dan luka-luka Alhamdulillah tidak ada, hanya kerugian materil,” kata Hoiru, Komanda Regu (Danru) Damkar Kabupaten Bekasi.
Pasca kejadian, bangkai bus dievakusi pihak perusahaan otobus. Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran, diduga api muncul akibat konrsleting listrik pada mesin. Kasus ini masih dalam penanganan pihak Kepolisian Cikarang Barat. (ded)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS