Banjir di Muaragembong Jadi Objek Wisata Dadakan

BERITACIKARANG.COM, MUARAGEMBONG  – Lokasi banjir di Desa Pantai Harapan Jaya, Kecamatan Muaragembong jadi lokasi wisata dadakan.

Pasalnya, warga terutama yang memiliki anak kecil malah memadati lokasi banjir dan memanfaatkan genangan banjir untuk berekreasi.

Bacaan Lainnya

Mereka, mencoba menghibur diri agar tak jenuh dan larut dalam kesedihan. Apalagi banjir yang menggenangani lingkungan tempat tinggalnya tak kunjung surut sejak tiga hari lalu.

“Ini main air banjir. Disini memang selalu banjir kalau musim hujan. Tapi gak tiap taun juga sih baru tahun kemarin ama sekarang,” kata Nani, salah seorang warga Desa Pantai Harapan Jaya, Sabtu (06/02).

Seperti di tempat wisata wahana air sungguhan, tidak sedikit warga yang turut serta membawa balon pelampung untuk perlengkapan berenang anak-anaknya.

“Ya nggak takut gatal, airnya bersih kok. Jadi aman buat anak-anak yang bermain di sini,” tambah Nani.

Ramainya warga yang memadati lokasi banjir juga dimanfaatkan oleh sebagian pedagang untuk menjual makanan dan minuman. Beberapa orang warga tampak asyik menikmati cemilan di tengah genangan dan ada juga yang asyik berburu ikan.

“Banjir udah sering disini mah. Ya ini nganter anak main disini seru juga sekalian nyari ikan. Ini banyak ikan cere,” kata warga Pantai Harapan Jaya lainnya, Manin sambil menunjukan ikan hasil tangkapannya.

Diketahui, banjir yang melanda wilayah Desa Pantai Harapan Jaya dipicu luapan Kali Ciherang. Hingga hari keempat banjir yang melanda wilayah ini, Pemerintah Kabupaten Bekasi belum memberikan bantuan apapun.  (BEN)

Pos terkait