BERITACIKARANG.COM, CIKARANG SELATAN – Kecelakaan Lalu lintas terjadi di Jl. Jati Raya, tepat di depan PT. Samudra Muntaz Kawasan Jati, Desa Serang, Kecamatan Cikarang Selatan, Sabtu (13/05) sekitar pukul 10.30 WIB.
Kanit Laka Satlantas Polres Metro Bekasi, Iptu P. Marbun mengatakan kecelakaan tersebut melibatkan sebuah sepeda motor dan truk tronton hingga mengakibatkan pengendara sepeda motor meninggal dunia.
“Berdasarkan keterangan saksi peristiwa bermula ketika sepeda motor jenis Yamaha Fino bernomor polisi B 4866 FCT yang dikendarai Riyan (13) bersama penumpang yang diboncengnya, yakni Keke Mariyam (14) melaju dari arah barat menuju timur,” kata Iptu P Marbun.
Dijelaskan olehnya, diduga sepeda motor melaju dengan kecepatan tinggi dan pengemudinya asyik menggunakan handphone. “Sehingga saat tiba di TKP, pengendara sepeda motor yang juga tidak menggunakan helm hilang konsetrasi dan menabrak truk bernomor polisi B 9436 UF yang tengah terparkir di pinggir jalan,” ungkapnya.
Akibatnya peristiwa itu, lanjutnya, pengendara sepeda motor meninggal dunia di TKP dan penumpang yang dibonceng mengalami luka berat lalu dibawa ke rumah sakit guna diberikan pertolongan. “Kendaraan yang terlibat mengalami kerusakan,” ucapnya.
Ia menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan agar berhati-hati saat mengendarai kendaraan. Jangan sambil mengoperasionalkan atau menggunakan handphone. “Jangan mengoperasionalkan handphone saat berkendara. Selain berbahaya untuk diri sendiri, juga bahaya untuk orang lain,” tandasnya. (BC)