Alhamdulillah, Ribuan Guru Ngaji di Kabupaten Bekasi Terima Dana Insentif

Ilustrasi
Ilustrasi

BERITACIKARANG.COM, CIBITUNG – Pemerintah Kabupaten Bekasi mendistribusikan insentif kepada ribuan guru ngaji yang tersebar di 23 kecamatan se-Kabupaten Bekasi.

BACA: Dani Ramdan Komitmen Beri Insentif untuk Guru Ngaji se-Kabupaten Bekasi

Bacaan Lainnya

Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan mengatakan pemberian insentif merupakan bentuk apresiasi atas peran mereka dalam mendidik dan membangun karakter generasi penerus agar memiliki akhlakul karimah.

Sehingga dapat menjadi sumber daya manusia yang unggul dalam membangun Kabupaten Bekasi di masa yang akan datang.

“Guru agama memiliki peran yang sangat penting dalam meningkatkan motivasi belajar. Mereka tidak hanya bertanggung jawab atas pengajaran materi agama, tetapi juga berperan sebagai panutan yang memberikan motivasi, inspirasi, dan bimbingan spiritual kepada anak didiknya,” kata dia.

“Walaupun pemberian insentif dan pembinaan masih terbatas tetapi inilah yang bisa diberikan oleh Pemkab Bekasi. Mudah-mudahan ini dapat meringankan mereka dalam melaksanakan tugas mulianya,” imbuhnya.

Asisten Pemerintahan dan Kesra (Asda 1) Setda Kabupaten Bekasi, Sri Enny Mainiarti menyampaikan pemberian insentif diberikan kepada 2.000 guru ngaji yang berasal dari 23 kecamatan se-Kabupaten Bekasi.

“Masing-masing diberikan insentif dari Pemkab Bekasi. Dan tentunya pemberian insentif kepada 2.000 guru ngaji ini telah melalui proses verifikasi terlebih dahulu,” kata dia. (RIZ)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait