BACA: DCKTR dan Disdik Kerja Bareng Bangun Infrastruktur Pendidikan di Kabupaten Bekasi
Pembangunan SMPN 03 Serang Baru merupakan hasil singkronisasi Dinas Pendidikan dengan Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Bekasi. Pemerintah Kabupaten Bekasi menganggarkan Rp5,4 milyar untuk pembangunan sekolah tersebut.
“Pembangunan saat ini masih berproses dan ditargetkan rampung awal Desember 2023. Dengan adanya unit sekolah baru ini, siswa tidak lagi menumpang ke sekolah lain,” kata Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Bekasi, Benny Sugiarto Prawiro.
Pastikan Kulitas dan Mutu Bangunan
Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan mengatakan, pembangunan infrastruktur merupakan prioritas Pemerintah Kabupaten Bekasi. Selain gencar membangun jalan, bangunan sekolah hingga fasilitas kesehatan turut menjadi perhatian. Namun, infrastruktur tidak sebatas dibangun melainkan harus sesuai dengan kualitas yang ditetapkan.
Dani bahkan mengingatkan bangunan sekolah harus kuat, terutama di bagian atap. Hal ini untuk mencegah terjadinya musibah atau bencana yang diakibatkan puting beliung.