Usai Libur Lebaran, Disdukcapil Kabupaten Bekasi diserbu Warga

Ratusan warga saat menunggu panggilan petugas pelayanan di Kantor Disdukcapil Kabupaten Bekasi, Jum'at (07/07) siang.

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT  – Setelah libur Lebaran, warga kembali ramai berdatangan ke Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bekasi, untuk mengurus administrasi kependudukan.

Salah seorang petugas pelayanan di Disdukcapil Kabupaten Bekasi, mengatakan sebagian besar pelayanan yang diberikan dalam bentuk pembuatan Surat Keterangan (Suket) Kartu Tanda Penduduk Elektronik. “Tetapi tidak sedikit juga yang meminta pelayanan pembuatan akta kelahiran,” ujarnya, Jum’at (07/07).

Bacaan Lainnya

Sementara itu Kepala Disdukcapil Kabupaten Bekasi, H. Ali Syahbana menjelaskan dalam beberapa hari terakhir ini dirinya sudah menandatangani tumpukan permohonan administrasi kependudukan, termasuk akta kelahiran.

Ali mengatakan sebelumnya dirinya memang sudah menginstruksikan kepada seluruh stafnya untuk langsung ‘start’ begitu masuk di hari pertama kerja usai libur lebaran.

Padatnya permohonan Suket, sambungnya, disebabkan karena banyaknya yang hendak melamar kerja atau pelajar yang akan meneruskan pendidikannya ke perguruan tinggi. (BC)

Pos terkait