BERITACIKARANG.COM, CIKARANG TIMUR – Seolah tak mau kalah dengan Timnas U-16 Indonesia, Tim Sepakbola Pelajar U-15 Indonesia mencukur Timnas U-16 Singapura dengan skor telak 12 – 0 saat menjalani pertandingan persahabatan internasional yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Sabtu (10/06) malam.
BACA : Bungkam Singapura, Pelatih Timnas U-16 : Terima Kasih Warga Kabupaten Bekasi
Keran gol Tim Pelajar U-15 Indonesia dibuka Deka M Thoha melalui tandukan di menit ke 16 memanfaatkan umpan tendangan sudut. Selang sembilan menit kemudian, pemain bernomor punggung 11 itu memberbesar kemananangan Tim Pelajar U-15 Indonesia itu menjadi 2-0 tepat di menit 25.
Berturut-turut, gawang Timnas U-16 Singapura kembali dibobol oleh Kaka Dwi Wiguna dimenit ke 32, serta Dika Ertiansya Firdaus di menit ke 41 dan 44. Hingga babak pertama usai, Tim Pelajar U-15 Indonesia unggul 5-0.
Memasuki babak kedua, Deka M Thoha melengkapi performa gemilangnya dengan kembali mencetak tiga gol di menit ke 56, 58 dan 61. Pada menit ke 68, Muhammad Bangkit menambah keunggulan Tim Pelajar U-15 Indonesia menjadi 9-0 disusul gol Rabbani Tasnim Shiddiq di menit 70. Dua dol terakhir kubu Tim Pelajar U-15 Indonesia dicetak oleh Muhammad Fadhil dimenit ke 74 dan 87.
Ditemui usai pertandingan, Pelatih Tim Pelajar U-15 Indonesia, Encang Ibrahim mengatakan sepanjang pertandingan anak asuhnya terus memberikan tekanan kepada lawan. Strategi ini pun dinilai mampu membuat permainan Timnas U-16 Singapura tak berkembang.
”Anak-anak tak henti berlari selama pertandingan. Ini evaluasi saya. Permainan dengan tempo tinggi tak mengikuti irama lamban dari lawan,” kata Encang.
Sementara itu, pelatih timnas U-16 Singapura, Sofiyan Ahmad mengakui tim pelajar U-15 Indonesia bermain dengan bagus. ”Kami kalah kecepatan, fisik dan taktik. Harus kami akui hal itu pada pertandingan ini,” kata dia. (BC)