Talkshow Parenting Little Bee Moeslem Daycare: Dukungan Keluarga Kunci Penting Tumbuh Kembang Anak

Little Bee Moeslem Daycare mengadakan Talkshow Parenting bertema "Pentingnya Dukungan Keluarga Terhadap Tumbuh Kembang Anak" pada Sabtu, 22 November 2025.
Little Bee Moeslem Daycare mengadakan Talkshow Parenting bertema "Pentingnya Dukungan Keluarga Terhadap Tumbuh Kembang Anak" pada Sabtu, 22 November 2025.

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG SELATAN – Little Bee Moeslem Daycare mengadakan Talkshow Parenting bertema “Pentingnya Dukungan Keluarga Terhadap Tumbuh Kembang Anak” pada Sabtu, 22 November 2025.

Acara yang berlangsung di Ruko Easton Blok A-10 Lippo Cikarang ini diselenggarakan dari pukul 09.00 hingga 11.00 WIB dan dihadiri sekitar 30 peserta dari berbagai kalangan, termasuk orang tua, masyarakat sekitar, serta perwakilan organisasi seperti Forsil, PGTK, IGTKI, dan HIMPAUDI.

Bacaan Lainnya

Acara ini menghadirkan narasumber ahli, dr. Trully K. Sp.A., M.Pd., seorang Dokter Spesialis Anak sekaligus Konsultan Pendidikan Anak Usia Dini. Dalam sesi diskusi, dr. Trully menekankan pentingnya peran keluarga dalam mendukung perkembangan anak.

“Orang tua adalah pendidik pertama bagi anak. Meskipun anak dititipkan di daycare atau sudah bersekolah, tanggung jawab utama tetap ada pada orang tua. Mereka harus memahami tahapan tumbuh kembang anak, mendeteksi keterlambatan perkembangan, dan berkonsultasi dengan profesional jika diperlukan,” jelasnya.

BACA: Tekan Stunting di Kabupaten Bekasi, Ibu-ibu Diminta Jangan Abai Gizi

Dr. Trully juga menyoroti tantangan yang dihadapi orang tua generasi Z dalam memilih informasi yang tepat di tengah derasnya arus media sosial. “Orang tua harus kritis dalam memilih referensi yang kredibel dan berbasis ilmu agar dapat mendukung tumbuh kembang anak secara optimal,” tambahnya.

Lilik Kusmiati, Koordinator Little Bee Daycare, menjelaskan bahwa acara ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya peran keluarga dalam tumbuh kembang anak, tetapi juga sebagai sarana memperkenalkan Little Bee Moeslem Daycare kepada masyarakat luas.

Selain talkshow, rangkaian acara juga mencakup Room Tour Daycare & Preschool, Free Trial Daycare, serta konsultasi gratis mengenai pertumbuhan dan perkembangan anak (Child Growth & Development Consultation).

“Dengan berbagai kegiatan ini, Little Bee Moeslem Daycare berharap dapat menjadi mitra terpercaya bagi para orang tua dalam mendukung tumbuh kembang anak sesuai dengan nilai-nilai Islami dan pendidikan berbasis ilmu pengetahuan,” tandasnya. (DEV)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait