BERITACIKARANG.COM, CIKARANG SELATAN – Angin kencang yang disertai hujan lebat menumbangkan sejumlah pohon di Kabupaten Bekasi, Jum’at (28/02) siang. Salah satunya di Jl. Cikarang – Cibarusah, tepatnya di Desa Sukadami, Kecamatan Cikarang Selatan.
Sebuah pohon asem dengan diameter sekitar 50 sentimeter dan tinggi 10 meter lebih tumbang menutup ruas jalan tersebut. Akibatnya, ruas jalan provinisi di lokasi tersebut mengalami kemacetan. Sebab, banyak kendaraan baik roda dua dan empat dari dua arah tidak bisa lewat.
“Kemungkinan karena derasnya hujan dan angina ya, jadi dia (pohonnya) tumbang,” kata Santoso, salah seorang warga setempat.
Selain itu, pohon yang tumbang juga menimpa satu unit mobil yang terparkir didepan sebuah minimarket yang berada tepat di depannya, yakni di Kp. Cijingga, Desa Serang, Kecamatan Cikarang Selatan serta menimpa jaringan listrik PLN dan Telkom.
Hingga pukul 15.35 WIB, petugas BPBD, Damkar dan berbagai pihak lainnya termasuk warga masih bergotong royong membersihkan material pohon yang tumbang di lokasi tersebut.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, selain di Desa Sukadami peristiwa pohon tumbang akibat angin dan hujan lebat juga terjadi di sejumlah lokasi lainnya, seperti di depan SDN Sukaresmi 06 dan di Pasar Sentral Lippo Cikarang. (BC)