Pertandingan Grup C Cabor Sepakbola PON XIX Jabar : Taklukan Babel, Papua Pimpin Klesemen

gol-papua
gol-papua

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG TIMUR – Tim sepakbola Bangka Belitung harus takluk oleh Papua dengan skor 1-2 dalam laga lanjutan Grup C Cabang Olahraga Sepakbola PON XIX/2016 Jawa Barat di stadion Wibawa Mukti, Jum’at (16/09). Kemenangan ini mengantarkan Papua bertengger di puncak klasemen sementara Grup C.

Bermain dihadapan 2.127 penonton, di babak pertama kedua tim bermain agresif. Beberapa serangan nyaris membobol gawang kedua tim. Namun hingga turun minum serangan Babel dan Papua belum membuahkan hasil.

Bacaan Lainnya

Memasuki babak kedua, Papua lebih gencar melakukan serangan. Hasilnya dimenit ke 60, pemain Papua dengan no punggung 13, Yon Pieter Kornelis Nasadit berhasil membawa tim asuhan Chrisleo F. Yarangga unggul 0-1.

Bekat upaya keras dan kekompakan tim, selang tiga menit kemudian pemain depan Bangka Belitung, Tegar Hening Prasetyo berhasil menceploskan bola ke gawang Papua yang dikawal kiper Hendra Molle tepat dimenit ke 63.

Kedudukan sama itu membuat Papua meningkatkan tensi serangan. Akibatnya, Bangka Belitung harus kehilangan pemain belakangnya, Handri S  lantaran diganjar kartu merah di menit ke 74 dan kecolongan oleh gol yang dibuat  oleh Muhammad Taher, pemain Papua bernomor punggung 32 dimenit ke 76.

Tepat dimenit ke 85, giliran kapten tim Papua, Yudi N Mambrasar yang menerima kartu merah dari wasit Okky Dwi Putra asal Bandung. Menjelang babak kedua berakhir, Bangka Belitung terpaksa kembali kehilangan satu orang pemainnya, Ari Ariyandika di menit ke 89 yang mendapat kartu merah.

Hingga babak kedua berakhir, Bangka Belitung tidak mampu menyamakan kedudukan. Kemenangan ini membawa Papua berada di puncak klasemen sementara grup C dengan 6 point, disusul Bangka Belitung dengan 3 Point. Sementara pertandingan Group C lainnya akan dimulai pukul 19.00 WIB antara Kalimantan Timur dengan Gorontalo. (BC)

Pos terkait