BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Hujan deras mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Bekasi, Minggu (13/11) sore sekitar pukul 14.30 WIB. Dalam hitungan jam, air menggenangi sejumlah lokasi seperti di perempatan lampu merah (Traffic Light) Delta Mas.
Pantauan BERITACIKARANG.COM, akibat genangan air di perempatan TL Delta Mas sebuah mobil Avanza berwarna silver dan truk mogok. Selain itu lebih dari lima sepeda motor juga mengalami mogok lantaran para pengendara memaksakan diri menerjang genangan air setinggi paha orang dewasa itu.
Kondisi ini pun menjadi tontonan warga sekitar lokasi. Menurut penuturan warga yang tinggal di sekitar ruko-ruko Delta Mas ini, kondisi banjir tersebut baru pertama kali dialaminya setelah tinggal selama 4 tahun di lokasi tersebut.
“Baru kali ini hujan deras membuat perempatan Delta Mas kebanjiran begini mas,” tutur Asep Munandar (28), warga Indramayu yang tinggal dan berjualan di ruko Delta Mas.
Dia menduga, air dengan cepat menggenangi perempatan ini disebabkan saluran di pinggir jalannya mampet. Ditambah lagi dengan tingginya debit air dari Situ Binong, Desa Hegarmukti, Cikarang Pusat.
“Sehingga air tumpah ke jalanan. Setinggi paha orang dewasa mas. Tapi pukul 16.30 WIB tadi, air mulai surut lagi dan arus kendaraan lancar lagi,” kata dia saat ditemui sekitar pukul 17.30 WIB. (BC)