Oknum Anggota Ormas Berulah di Muaragembong

Kepala Kepolisian Sektor Muaragembong, AKP Saiful Anwar saat mememeriksa sejumlah saksi dan korban, Selasa (05/11).
Kepala Kepolisian Sektor Muaragembong, AKP Saiful Anwar saat mememeriksa sejumlah saksi dan korban, Selasa (05/11).

BERITACIKARANG.COM, MUARAGEMBONG  –  Sejumlah oknum anggota organisasi kemasyarakatan (ormas) berulah dengan melakukan pengeroyokan terhadap empat orang penjaga kemanan di Sumur PDM-14 Pertamina di Desa Pantai Harapan Jaya, Kecamatan Muaragembong, Selasa (05/11) siang.

Kasubag Humas Polres Metro Bekasi, AKP Sunardi menjelaskan peristiwa itu bermula saat AS bersama teman-temannya tengah bertugas menjaga keamanan di lokasi tersebut. Lalu sekitar pukul 11.30 WIB, tiba-tiba datang sekelompok anggota ormas berjumlah kurang-lebih 50 orang pimpinan GF.

Bacaan Lainnya

“Saat itu mereka langsung melakukan pemukulan terhadap saudara AS dan kawan-kawannya,” kata AKP. Sunardi, Kamis (07/11) siang.

Akibatnya, AS menderita luka memar di kepala sebelah kanan. Sementara rekannya, yakni AB mengalami luka memar di rahang mulut, lecet di atas kelopak mata serta luka baret. Kemudian NES luka baret di bagian dada dan RUS luka memar di pipi sebelah kanan serta baret di leher.

“Selain itu mereka juga merusak satu unit mobil avanza berplat B 1139 UZS yang dikendarai korban NIS, sehingga pembersih kaca (wiper) belakang patah, spion kanan-kiri patah, dan kaca depan retak,”katanya.

Hingga kini, sambung Sunardi, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan dengan menggali keterangan dari para saksi dan korban untuk mengetahui motif perbuatan oknum anggota ormas tersebut. “Kasusunya ditangani Polsek Muaragembong dan motifnya masih diselidiki,” kata dia. (BC)

Pos terkait