Kabupaten Bekasi Optimalkan Layanan PSC 119

Layanan PSC 119 Kabupaten Bekasi
Layanan PSC 119 Kabupaten Bekasi

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT – Pemerintah Kabupaten Bekasi terus mengoptimalkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di wilayahnya, salah satunya melalui layanan Public Safety Center (PSC) 119.

Asisten Daerah Bidang Pemerintah dan Kesra Kabupaten Bekasi Sri Enny Mainiarti mengatakan hadirnya PSC 119 merupakan respons dari perlunya layanan kedaruratan bagi masyarakat di wilayah Kabupaten Bekasi.

Bacaan Lainnya

“Masyarakat tinggal telepon saja 119 apabila membutuhkan bantuan ambulans maupun pertolongan pertama atas penyakit yang diderita. Petugas kami siaga 24 jam dan akan segera menuju kediaman warga,” kata Sri Enny, Senin (20/02).

Kendati demikian, sambungnya, skema jemput bola yang dilakukan PSC 119 saat ini tidaklah mudah. Dengan kondisi goegrafis wilayah Kabupaten Bekasi yang cukup luas dan keterbatasan sumber daya manusia (SDM) dan sarana prasarana, maka keberadaan PSC 119 harus juga didukung oleh fasilitas kesehatan lainnya.

“PSC 119 harus berdampingan dengan fasilitas kesehatan lain sehingga bisa saling back up untuk kebutuhan pelayanan secara responsive bagi masyarakat,” ucapnya.

Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan menjelaskan keberadaan PSC 119 merupakan salah satu kebaikan kepada masyarakat. Dengan adanya PSC 199 pelayanan yang diberikan kepada masyarakat Kabupaten Bekasi akan semakin meluas.

“Keberadaan PSC 119 ini menandakan penanganan kegawatdaruratan di Kabupaten Bekasi lebih baik dan lebih paripurna. Kita bisa kerja sama dengan swasta dan instansi lain untuk mengoptimalkan keberadaan PSC 199 ini,” tutur Dani. (dim)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pos terkait