Job Fair di Gedung Juang Tambun Ditunda, Kadisnaker: Gara-Gara Asian Games

Sejumlah pencari kerja saat tiba di gedung Juang Tambun, Kamis (23/08/2018) pagi
Sejumlah pencari kerja saat tiba di gedung Juang Tambun, Kamis (23/08/2018) pagi

BERITACIKARANG.COM, CIKARANG PUSAT  – Pelaksanaan Job Fair kedua di tahun ini yang sedianya dapat terlaksana pada tanggal 23-24 Agustus 2018 di Gedung Juang Tambun ditunda.  Acara job fair yang diselenggarakan Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Bekasi itu diundur menjadi tanggal 5 – 6 September 2018.

Informasi yang diterima, banyak orang datang pada hari pertama untuk melihat langsung dan mengikuti kegiatan tersebut. Namun para pencari kerja ini harus balik lagi karena pihak penyelenggara menunda kegiatan tersebut.

Bacaan Lainnya

“Tanpa informasi lanjutan Disnaker Kabupaten Bekasi buat job fair hoax,” kata pemuda asal Sukawangi, Muhaidin Darma di akun facebook pribadinya, Kamis (23/08) pagi.

“Sudah semestinya meninggalkan cara lama di era digital ini, paling engga disetiap dinas punya media sosial untuk memudahkan informasi kepada masyarakat dalam mengakses informasi terkait kegiatan apapun di masing-masing instansinya,” imbuhnya.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Bekasi, Edi Rochyadi saat dikonfirmasi mengatakan sedianya memang dilaksanakan saat ini. Namun karena bertepatan dengan Asian Games 2018, maka pelaksanannya diundur menjadi tanggal 05 – 06 September 2018.

“Iya gara-gara ada Asian Games. Tetapi kan udah dikasih tau (pengunduran Job Fair-red), jauh-jauh hari sebelum Asian Games dibuka. Itu juga saya udah dibilang ke anak buah saya. Teknisnya seperti apa saya nggak tau, yang pasti rencana kegiatan itu jadi tanggal 5 dan 6 September 2018,” ungkapnya. (BC)

Pos terkait